EKONOMI POLITIK DALAM PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR DESA
Abstract
Penelitian ini meneliti tentang “Ekonomi Politik dalam Pembangunan
Infrastruktur Desa “. Pembangunan infrastruktur merupakan salah satu upaya yang
dilakukan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat dengan cara melakukan pemenuhan
terhadap fasilitas-fasilitas yang dapat menunjang kehidupan bersama yang lebih
baik.Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui pembangunan infrastruktur
pedesaan di Indonesia. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu
metode studi pustaka. Metode Studi pustaka yaitu kajian teoritis, referensi, serta
literatur ilmiah lainnya yang berkaitan dengan budaya, nilai dan norma yang
berkembang pada situasi sosial yang diteliti (Sugiyono).Hasil penelitian yang
diperoleh dari penelitian ini yaitu pembangunan Infrastruktur khususnya di Indonesia
mengalami peningkatan.Di tahun 2019 anggaran belanja infrastruktur mencapai Rp
420 triliun. Angka ini meningkat 157 % dari tahun 2014 yang hanya Rp 163 triliun .