PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN, BUDAYA KERJA KAIZEN DAN KOMPENSASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PEKERJA MIGRAN INDONESIA DI JEPANG
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh gaya kepemimpinan, budaya kerja Kaizen, dan kompensasi terhadap kinerja karyawan pada pekerja migran Indonesia di Jepang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan pengumpulan data melalui kuesioner yang melibatkan 133 responden pekerja migran Indonesia dari berbagai sektor industri di Jepang. Data dianalisis menggunakan teknik regresi linier berganda. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa gaya kepemimpinan mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. Budaya kerja Kaizen juga memiliki pengaruh positif positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. Kompensasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. Temuan ini menggarisbawahi pentingnya pendekatan secara menyeluruh dalam manajemen tenaga kerja migran yang mencakup kepemimpinan yang efektif, penerapan budaya kerja Kaizen, dan sistem jaminan yang kompetitif. Penelitian ini merekomendasikan organisasi di Jepang untuk meningkatkan kapasitas pemimpin lintas budaya, menyediakan pelatihan Kaizen yang inklusif, dan memastikan sistem perdamaian yang transparan dan berkeadilan.