ANALISIS KINERJA PEGAWAI KANTOR DESA DALAM MEMBERIKAN PELAYANAN ADMINISTRASI KEPADA MASYARAKAT
Abstract
Pelayanan adalah upaya untuk membantu menyiapkan, atau mengurus keperluan orang lain. kinerja pegawai pemerintahan desa Siabu dalam memberikan pelayanan administrasi yang baik kepada masyarakat dan dapat dilihat dari Indikator Kinerja, apakah pelayanan sudah mencapai indikator tersebut oleh aparatur kantor desa dalam memberikan pelayanan administrasi kepada masyarakat. Tujuan dari penelitian ini untuk mendiskripsikan dan menganalisis kinerja pegawai kantor desa Siabu dalam memberikan pelayanan Administrasi berfokus pada pelayanan Administrasi penduduk yaitu pembuatan surat pengantar KTP (Kartu Tanda Penduduk) kepada masyarakat Desa Siabu. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif pendekatan kualitatif dengan melakukan wawancara langsung dengan pegawai desa dan masyarakat desa. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa, pelayanan administrasi penduduk yang dilakukan oleh pegawai kantor desa Siabu masih belum optimal. Diketahui pula bahwa kedisplinan pegawai kantor desa Siabu masih belum bisa di katakan baik, aparatur desa masih kurang tanggap terhadap keluhan masyarakat dalam memberikan palayanan. Sehubungan dengan hal ini maka di rekomendasikan agar pemerintahan kantor desa Siabu Kecamatan Salo, menerapkan sistem SOP (Standart Operasional Prosedur), meningkatkan kedisiplinan, agar kedepannya pelayanan yang diberikan kepada masyarakat semakin baik.